Alami Ganguan Situs Prakerja Masih Di Buka 2 Hari Ini

Melansir kolom komentar unggahan terbaru instagram prakerja.go.id, berikut komentar-komentar dari peserta.

“Gangguan web nya” Tulis Iivanfauzi

“udh login malah kata nya “layanan kami sedang gangguan””
dian_mardiah12

“Layanan sedang mengalami gangguan min” penulis
pinanggihdimas_

Adapun, Head of Communications Manajemen Pelaksana (PMO) Kartu Prakerja Louisa Tuhatu menghimbau masyarakat untuk tidak tergesa-gesa melakukan pendaftaran.

Ini karena pendaftaran Kartu Pra Kerja Gelombang 13 bakal dibuka selama 5 hari kedepan (4/3/2021).

Seperti yang dilansir Penerimaan Prakerja Gelombang 13 sudah dibuka

“Pembukaan gelombang ini akan dilakukan beberapa hari, jadi masyarakat tidak perlu melakukannya secara tergesa-gesa hari ini semua. Dari pengalaman selama ini kami buka antara empat sampai lima hari tergantung animo masyarakat,” ujar Louisa

Dia menjelaskan kembali bahwa proses seleksi Kartu Prakerja dilakukan oleh sistem setelah dilakukan penutupan gelombang. Bukan berdasarkan kecepatan peserta yang mendaftar.

Agar tidak melakukan kesalahan wajib disimak tips artikel kami : 3X Gagal Lolos Daftar Kartu PRAKERJA, Ikuti Cara Ini Agar Tidak Gagal Ke 4X

“Jadi tidak berdasarkan siapa cepat dia dapat. Nanti kami akan umumkan jadwal penutupannya,” ujarnya lagi.

permasalahan yang paling banyak dialami peserta adalah kesulitan login www.prakerja.go.id

Beberapa peserta mengaku tak bisa masuk ke dashboard www.prakerja.go.id

Menurut balasan admin @prakerja.go.id, pesert disarankan untuk melakukan refresh ulang.

Admin juga menyarankan agar login www.prakerja.go.id menggunakan browser Google Chrome.

“coba direfresh lagi, ya. Kamu juga bisa coba buka melalui chrome” jawab admin @prakerja.go.id