Amazon web server merupakan salah satu jenis layanan yang ditawarkan oleh perusahaan startup terbesar di dunia, yang bernama Amazon. Bagi kalangan pelaku bisnis, maupun online shop, Amazon merupakan perusahaan online atau start up impian bagi setiap orang.
Amazon didirikan oleh seseorang yang bernama jeff bozz di Amerika Serikat, pada bulan Juli tahun 1994. Sebuah perusahaan yang bergerak secara online di berbagai bidang fashion, elektronik dan lain sebagainya. Melalui proses panjang bagi Amazon untuk menjadi seperti sekarang ini.
Seiring bergesernya waktu menuju zaman digital, tentunya amazon sebagai salah satu startup senior lebih banyak memberikan pelayanan kepada server. Salah satu layanan yang ditawarkan adalah, Amazon web service. Layanan ini memberikan tawaran kepada penggunanya terkait dengan cloud atau penyimpanan data yang bisa di custom dan sudah terintegrasi.
Layanan ini dirilis sejak tahun 2004 silam. Namun karena waktu itu belum banyak yang terjun dalam dunia digital maka konsumennya tentu juga masih rendah. Berbeda dengan hari ini, penyimpanan menjadi salah satu komponen vital dalam mengarungi dunia digital.
Bagi Anda yang penasaran dengan layanan salah satu startup terbesar di dunia ini, yuk simak artikel ini baik-baik. Anda bisa juga menggunakan layanan ini, meski berjarak jauh.
Seputar Layanan yang Ditawarkan Amazon Web Server
Berikut ini adalah beberapa layanan yang diberikan perusahaan ini diantaranya adalah,
Layanan Jaringan
Secara umum, layanan jaringan diperuntukkan secara khusus untuk mengatur jaringan layanan yang berada di luar dan di dalam cloud atau komputasi awan. Jadi jaringan ini akan menjadi alat pengatur antara layanan di dalam maupun diluar cloud.
Contohnya adalah Apabila ada DNS Server yang membuat Anda mudah melakukan konfigurasi DNS website domain, dengan harga terjangkau. Contoh layanan jaringan ini meliputi, Amazon route 53 dan (VPC) Amazon Virtual Private Cloud.
Layanan penyimpanan
Layanan ini khusus diberikan untuk pengguna yang ingin menjadikan amazon sebagai tempat penyimpanan.Anda bisa menjadikan layanan ini sebagai media untuk mencadangkan data maupun folder Anda. Contoh layanan yang ditawarkan Adalah Amazon Simple Storage Service(S3) layanan media penyimpanan media internet.
Amazon Cloud Frontal merupakan layanan untuk penyaluran konten ke berbagai lokasi server Amazon. Amazon Elastic Block Store (EBS) media yang disimpan diatas amazon S3. (AWS) Storage Gateway penyimpanan khusu untuk perusahaan berskala besar.
Layanan Aplikasi
Layanan ini diadakan oleh Amazon Untuk melengkapi layanan lainnya seperti aplikasi pencarian, notifikasi, email server dan workflow. Berikut contoh layanan aplikasi Amazon Cloud search Amazon Simple Workflow Service (SWF) Amazon Queue Service (SQS) Amazon Simple Notification Service (SNS) Amazon Simple Email Service (SES)
Layanan Basis Data
Layanan ini dibuat fokus untuk basis data, yang mana basis data itu akan disimpan di cloud. Sehingga Anda bisa mengakses data itu dimana saja dengan aman, terpercaya dan mudah. Amazon Web Server ini melayani diantaranya adalah Amazon Relational Database Service (RDS), Amazon DynamoDB, Amazon SimpleDB dan Amazon ElastiC lace.
Layanan Komputasi
Layanan ini secara khusus memberi infrastruktur untuk pengguna yang ingin menggunakan Amazon dan ingin melakukan komputasi seperti server clustered server. Server ini disebut instance. Anda bisa memiliki satu instance atau lebih yang kemudian bisa dibagi ke semua data center Amazon.
Sedangkan untuk contoh layanan komputasi diantaranya adalah, (EC2) Amazon Elastic Compute Cloud, Elastic Load Balancing dan Amazon Elastic Map Reduce.
Itulah beberapa layanan Amazon Web Server yang bisa Anda atau rekan gunakan ketika memainkan website atau landing page. Hal ini cukup mempermudah proses Anda dalam menggunakannya. Tarif yang ditawarkan dari pihak Amazon pun tergolong murah bila dilihat dari kegunaanya.