Jaringan WAN (Wide Area Network) merupakan salah satu jaringan komputer yang krusial untuk berbagai perusahaan modern. Secara umum, jaringan ini berguna untuk menjalankan operasi dari sebuah perusahaan agar lebih efisien dan terhubung di seluruh dunia.
Namun, tidak sedikit pula perusahaan yang belum memahami jaringan area luas dengan baik sehingga mereka tidak bisa merasakan manfaat awal penggunaannya. Padahal, jaringan ini merupakan kunci yang memungkinkan kolaborasi dan konektivitas antar lokasi geografis dari jarak jauh.
Bukan hanya untuk perusahaan, WAN juga memberikan sejumlah manfaat untuk berbagai sektor, seperti pendidikan, bisnis dan lain-lain. Jaringan area luas memungkinkan akses internet atau pertukaran informasi menjadi lebih cepat karena keberadaannya saling terintegrasi.
Definisi Jaringan WAN
WAN merupakan singkatan dari istilah Wide Area Network atau dalam bahasa Indonesia artinya adalah Jaringan Area Luas. Secara bahasa, WAN memiliki pengertian sebagai salah satu jaringan komputer yang mencakup area geografis lebih luas dan seringkali melibatkan koneksi antara dua atau lebih jaringan LAN yang berada dalam lokasi terpisah, seperti antar kota atau negara.
Jaringan area luas memungkinkan komputer-komputer dalam daerah tersebut untuk berkomunikasi satu sama lain dan berbagi sumber daya. Hal inilah yang menyebabkan banyak perusahaan atau bisnis yang menggunakannya untuk menghubungkan jaringan kantor mereka. Biasanya setiap perusahaan memiliki jaringan LAN yang kemudian terhubung melalui WAN (Wide Area Network).
Dengan demikian, perusahaan-perusahaan besar yang memiliki banyak cabang di berbagai daerah akan selalu saling terhubung dan terintegrasi melalui berbagai cara. Mulai dari leased line, IP tunnels hingga VPN. Singkatnya, WAN memungkinkan seluruh perangkat atau komputer untuk tetap terhubung dan memudahkannya untuk melakukan transmisi data atau berkomunikasi. Keberadaan jaringan WAN memberikan banyak manfaat yang signifikan dalam berbagai kehidupan, khususnya bidang industri.
Karakteristik Jaringan Area Luas atau Wide Area Network
Jaringan komputer terbagi menjadi berbagai jenis tergantung pada klasifikasinya. Mulai dari Local Network atau LAN, PAN, WAN dan lain sebagainya.
Tentunya, masing-masing dari jenis jaringan komputer tersebut memiliki berbagai karakteristik yang berbeda-beda. Karakteristik inilah yang membuat setiap jaringan tersebut memiliki perbedaan satu dengan lainnya, seperti dalam jangkauan atau kinerjanya.
Adapun karakteristik utama dari Jaringan Area Luas atau Wide Area Network adalah sebagai berikut:
- Memiliki jangkauan yang sangat luas.
- Memungkinkan pengguna untuk mengakses bandwidth dari jarak jauh.
- Bekerja melalui data link pada layer OSI dan physical.
- Memiliki pengertian sebagai jaringan yang memungkinkan perangkat atau komputer untuk dapat saling terhubung dalam satu jaringan yang sama dan pada jarak jauh yang tidak bisa dijangkau oleh LAN maupun MAN.
Keuntungan Penggunaan WAN dalam Kehidupan
Jaringan WAN atau Area Luas yang ada sekarang ini, merupakan hasil dari pengembangan dari kabel serat optik, kabel telepon, dan atau satelit. Keberadaannya akan sangat membantu dalam kehidupan sehari-hari, baik dalam bidang pendidikan maupun industri.
Menjadi salah satu jaringan komputer yang tergolong eksklusif, WAN tentu memiliki berbagai keuntungan lain yang tidak bisa Anda temukan pada jaringan MAN, PAN, atau lainnya. Beberapa keuntungan utama yang dari jaringan Wide Area Network adalah sebagai berikut:
Konektivitas Global
Salah satu keuntungan yang paling menonjol dari Jaringan Area Luas adalah kemampuannya untuk menghubungkan lokasi berjauhan di seluruh lapisan dunia. Hal ini tentu memudahkan perusahaan multinasional untuk dapat mengintegrasikan operasi mereka dengan lebih baik. Selain itu, jaringan ini memungkinkan pertukaran data yang cepat antar cabang-cabang di berbagai negara.
Memudahkan Kegiatan Komunikasi
Sesuai dengan namanya, WAN memiliki jangkauan jaringan yang sangat besar. Oleh karena itu, apabila sebuah perusahaan memiliki berbagai kantor cabang di wilayah yang berbeda, mereka tetap dapat berkomunikasi dan senantiasa terhubung. Mereka bahkan dapat melakukan transmisi data dengan lebih cepat dan mudah.
Kolaborasi Efisien
WAN juga memungkinkan kolaborasi yang efisien antara tim yang berada di lokasi berbeda atau terpisah. Dengan adanya koneksi yang cepat dan andal, tim dapat berbagi informasi, berkoordinasi, dan bekerjasama tanpa hambatan geografis. Ini tidak hanya meningkatkan produktivitas, tetapi juga menciptakan kerja sama tim yang lebih baik.
Pemulihan Bencana
Dalam kemungkinan bencana seperti banjir, gempa bumi, atau bahkan serangan siber, WAN memainkan peran yang penting dalam pemulihan bisnis. WAN membantu menjaga cadangan data yang berdistribusi tetap berada di lokasi yang aman. Sehingga perusahaan dapat dengan cepat memulihkan operasi mereka dan mengurangi dampak bencana terhadap kontinuitas bisnis.
Akses Terpusat ke Sumber Daya
Jaringan WAN menyediakan akses terpusat ke sumber daya perusahaan, seperti database, aplikasi, dan server. Hal ini memastikan bahwa semua cabang atau lokasi memiliki akses yang konsisten ke informasi yang diperlukan. Dengan demikian, perusahaan dapat mengelola dan menyebarkan perubahan atau pembaruan dengan efisien.
Efisiensi Biaya
Meskipun implementasi Jaringan Area Luas mungkin melibatkan biaya awal yang cukup tinggi, tetapi investasi ini sebanding dengan efisiensi yang dihasilkannya di hari kemudian. Penggunaan efisien sumber daya, pengurangan biaya perjalanan bisnis, dan peningkatan produktivitas dapat menyumbang secara perlahan terhadap pengembalian investasi jangka panjang.
Penyediaan Layanan dan Aplikasi Cloud
Jaringan WAN dapat dengan mudah terintegrasi pada layanan dan aplikasi cloud dalam sebuah perangkat atau komputer. Hal ini memungkinkan perusahaan untuk mengakses dan menggunakan solusi cloud untuk meningkatkan efisiensi operasional dan mempercepat pengembangan produk atau layanan.
Skalabilitas dan Fleksibilitas
Secara umum, WAN memiliki sifat scalable yang memungkinkan perusahaan untuk mengatasi pertumbuhan dan perubahan dalam kebutuhan bisnis. Dengan fleksibilitas yang tinggi, perusahaan dapat dengan mudah menyesuaikan kapasitas dan konfigurasi jaringan sesuai dengan kebutuhan mereka.
Teknologi dalam Jaringan WAN
Setelah memahami apa itu WAN dan apa saja keuntungannya dalam berbagai bidang kehidupan, Anda juga perlu tahu beberapa teknologi yang ada di dalamnya. Teknologi-teknologi ini tentu membantu WAN untuk bisa mengoptimalkan kinerja sehingga memberikan keuntungan bagi para penggunanya.
Adapun beberapa dari teknologi dalam Jaringan Area Luas adalah sebagai berikut:
MPLS (Multiprotocol Label Switching)
MPLS adalah protokol routing yang digunakan untuk meningkatkan kinerja dan keamanan jaringan. Ini membantu dalam mengarahkan lalu lintas data melalui jalur terpendek yang mungkin, mengurangi waktu latensi.
Cloud Networking
Dengan semakin banyaknya perusahaan yang beralih ke solusi cloud, integrasi Jaringan WAN dengan cloud menjadi penting. Ini memungkinkan akses cepat dan efisien ke aplikasi dan layanan cloud.
SD-WAN (Software-Defined Wide Area Networking)
SD-WAN adalah inovasi terbaru dalam dunia jaringan. Ini memungkinkan pengelolaan dan konfigurasi jaringan secara terpusat melalui perangkat lunak, memberikan fleksibilitas dan efisiensi yang lebih besar.
Itulah pembahasan seputar jaringan WAN sebagai salah satu jenis jaringan komputer yang bermanfaat untuk berbagai bidang dalam kehidupan. Dengan semua keuntungan ini, tidak heran jika semakin banyak perusahaan atau organisasi yang mengandalkan jaringannya untuk mendukung keberlanjutan operasional dan pertumbuhan bisnisnya. Jaringan Area Luas ini membukakan pintu untuk menuju dunia terhubung yang lebih efisien dan terintegrasi.