WhatsApp dan Telegram dua-duanya merupakan aplikasi chat yang paling sering digunakan. Tapi kalau harus memilih salah satu di antaranya, kamu bakal pilih yang mana?Tentu saja keduanya punya beberapa perbedaan. Dikutip detikINET dari Express, Kamis (13/2/2020), berikut ini adalah perbandingan WhatsApp dan Telegram.
Keunggulan Telegram
Telegram menyodorkan end-to-end encryption dan membuat penggunanya bisa menyetel timer untuk ‘self-destruct’ alias menghapus pesan secara otomatis dengan waktu yang spesifik.
Pengguna Telegram juga akan mendapatkan notifikasi ketika seseorang melakukan screen shoot. Selain itu, pesan rahasia juga tidak bisa di-forward sehingga tak perlu lagi takut chat bersifat konfidensial tersebar.
Begitu juga untuk urusan pengiriman file, Telegram selangkah lebih unggul karena mampu mengirim hingga 1,5 GB.
Di platform ini juga tersedia banyak jenis bot seperti bot GIF, bot gambar dan bot stiker. Selain itu, penyimpanan cloud Telegram memungkinkan gambar, pesan teks, file media, dan dokumen disimpan di cloud.
Satu lagi nih keunggulan Telegram. Ketika meminta pertemanan, Telegram tidak mengharuskan kamu memiliki nomor telepon. Masing-masing pengguna memiliki link user name unik yang bisa dibuat sendiri.
Keunggulan WhatsApp
Tentu saja WhatsApp menang untuk urusan jumlah pengguna. Kini, WhatsApp telah memiliki 2 miliar pengguna di sebagian besar negara — kecuali negara-negara yang menolak WhatsApp seperti China, Suriah, Korea Utara, dan Kuba. Itu artinya, lebih banyak orang yang dapat terhubung dengan kamu melalui platform yang satu ini.
WhatsApp juga menggunakan end-to-end encryption untuk aplikasinya. Memungkinkan pula untuk melakukan video call hingga 4 orang secara bersamaan.
Paling penting, pengirim bisa mengetahui saat pengguna lain tengah online, mengetik pesan atau centang biru ketika pesan terbaca (jika memang diatur demikian).
Rekomendasi:
- Baca ini, Alamat Palsu Situs Prakerja, BAHAYA Penipuan, Phising Data Calon Penerima Bantuan Pendaftaran Kartu prakerja di aplikasi percakapan WhatsApp banyak beredar. Dalam pesan tersebut, tercantum tautan https://prak*rja.vip. Contoh HOAX Pesan Berantai Prakerja Dapatkan bantuan sebesar 600.000 dari pemerintah lewat program prakerja Kartu Prakerja adalah program pengembangan…
- Cegah WhatsApp Dibajak, Aktifkan Two Step Verification Ini… Wartaterbaru.com - Aplikasi WhatsApp menjadi salah satu platform yang menjadi target peretasan. Peretasan bisa berdampak pada penyalahgunaan akun seperti penyamaran dan penipuan yang sangat merugikan pengguna. Hal seperti itu bisa terjadi pada siapa saja, tidak terkecuali orang biasa seperti kita.…
- 5 Cara Merubah Ukuran Foto Menjadi 4x6 Paling Mudah… Cara mengatasi kehabisan ruang penyimpanan perlu diketahui agar smartphone Android tidak mengalami masalah. Setiap pengguna smartphone Android pasti sering mengalami penyimpanan penuh diakibatkan dari terlalu banyak data yang tersimpan. Para pengguna smartphone sering kali tidak menyadari bahwa penyimpanan internal sudah…
- Cara Menghemat Memori HP, Lebih Simpel dan Praktis dengan 3… Cara menghemat memori HP ada baiknya pengguna ketahui dengan tepat. Selain menghemat memori, ini menjadi cara ampuh menjaga serta merawat kinerja HP. Tentu Anda tidak mau bukan jika performa ponsel menjadi lemot dan beberapa sistem tidak bekerja sebagaimana mestinya? Cara…
- Ternyata Ini Aplikasi Bikin Stiker WA di Android WhatsApp atau yang disingkat sebagai WA merupakan salah satu aplikasi chat yang kini banyak menjadi pilihan. Selain karena pemakaian data yang tidak boros, banyak fitur lucu yang ditawarkan melalui aplikasi ini. Salah satunya adalah sticker yang dapat dibuat sendiri oleh…
- Cara Mendapatkan Teman Menggunakan Aplikasi Penambah Kontak… Aplikasi whatsapp banyak digunakan untuk berbagai urusan. Bukan hanya untuk menghubungkan yang dekat saja, menggunakan whatsapp juga bisa menghubungkan yang berada di luar negeri. Aplikasi ini memang sangat membantu, di tengah penggunanya yang banyak, terdapat pula berbagai cara mendapatkan nomor…