Laptop  

3 Cara Melihat Tipe Laptop Lenovo Paling Mudah dan Gratis

Cara Melihat Tipe Laptop Lenovo
pixabay.com

Cara melihat tipe laptop Lenovo mungkin sangat dibutuhkan. Sebab, tipe laptop ini akan berpengaruh terhadap informasi spesifikasinya.

Beberapa membutuhkan tipe laptop untuk service atau bahkan ketika ingin menjualnya kembali. Dengan mengetahui tipenya, maka pengguna laptop bisa melihat spesifikasinya dengan baik.

Pilihan Cara Melihat Tipe Laptop Lenovo

Lenovo merupakan salah satu brand laptop paling populer di dunia. Di Indonesia, laptop Lenovo terkenal dengan daya tahannya.

Tidak semua laptop memiliki daya tahan seperti produk Lenovo. Bahkan, versi lama Lenovo juga tetap kuat untuk penggunaan sehari-hari.

Pada umumnya, pengguna akan mengetahui tipe laptop melalui kardus pembelian. Namun, hal itu tidak bisa dilakukan jika umur laptop sudah lama dan kardus pembelian terlanjur hilang.

Di sisi lain, pengguna mungkin membutuhkan informasi terkait tipe laptop ini. Terutama mungkin untuk para pengguna yang suka menginstall ulang sistem operasi sendiri.

Selain itu, mengetahui tipe laptop juga berfungsi saat ingin melakukan perbaikan atau bahkan mengganti bagian-bagiannya. Karena setiap tipe laptop memiliki spesifikasi yang berbeda.

Tidak perlu khawatir, berikut ini cara melihat tipe laptop Lenovo juga kardus pembelian sudah hilang. Cek di sini caranya:

Windows Search

Pertama, pengguna bisa memanfaatkan fitur Windows Search. Ini merupakan langkah yang sangat mudah untuk dilakukan.

Bahkan, pengguna yang tidak terlalu mengerti laptop juga bisa melakukan cara ini. Pertama, masuk ke bagian Windows Search yang ada di laptop terlebih dahulu.

Setelah itu, klik dxdiag di kolom Windows Search yang tersedia. Setelah itu, klik dxdiag yang muncul di hasil pencarian.

Apabila sudah, segera tekan “Enter” dan secara otomatis jendela baru akan terbuka di layar laptop. Selanjutnya, pengguna hanya perlu melihat tipe laptop Lenovo yang ada di tulisan System Model.

Lewat Menu RUN

Selanjutnya, pengguna juga bisa melihat tipe laptop Lenovo melalui menu RUN yang tersedia. Menu ini memang sangat bermanfaat untuk para pengguna yang ingin mengecek tipe laptop mereka.

Sebenarnya caranya cukup mirip seperti menggunakan Windows Search. Namun, langkah pertama untuk masuk ke RUN adalah menekan tombol Windows + R secara bersamaan.

Dengan begitu, maka akan langsung muncul kotak dialog RUN yang akan pengguna manfaatkan. Di bagian menu RUN, pengguna bisa mengetik dxdiag dan setelahnya tekan “Enter”.

Dengan begitu, jendela baru akan terbuka dan akan langsung terlihat tipe laptop di bagian system model. Cara ini tidak kalah mudah dan bisa pengguna lakukan kapan saja.

Aplikasi Pihak Ketiga

Selanjutnya, pengguna juga bisa menggunakan bantuan aplikasi pihak ketiga. Salah satu aplikasi yang bisa pengguna manfaatkan adalah Speccy.

Program ini cukup terkenal di kalangan pengguna laptop karena ringan, gratis, dan pastinya memberikan informasi lengkap. Jika sudah mengunduh aplikasi melalui situs resminya, maka pengguna bisa langsung menggunakannya.

Cek tipe laptop melalui halaman utama Speccy. Setelah membaca tipe dan model laptop, pengguna bisa melakukan ekspor data dengan menu “Export”.

Pengguna sebenarnya bisa memilih cara yang paling diinginkan. Namun, cara yang paling mudah dan cepat memang melalui Windows Search dan juga RUN.

Sebab, menggunakan aplikasi pihak ketiga artinya harus mengunduhnya terlebih dahulu. Padahal, bisa jadi pengguna tidak memiliki jaringan internet di waktu darurat.

Meski begitu, setiap orang memiliki cara melihat tipe laptop Lenovo yang berbeda. Semua cara tersebut sangat bermanfaat dan pastinya bisa pengguna lakukan secara gratis.