Laptop  

Kelebihan Laptop Asus yang Membuatnya Semakin Populer

Kelebihan Laptop Asus
pixabay.com

Kelebihan laptop Asus sangat menarik untuk dibahas. Di Indonesia, Asus menjadi laptop sebagian besar orang. Pengguna Asus tersebar di seluruh Indonesia.

Bahkan, Asus menjadi salah satu laptop terpopuler di Negara Tropis ini. Namun, apa sebenarnya yang membuat laptop Asus ini sangat menarik?

Berbagai Kelebihan Laptop Asus

Laptop biasanya berguna untuk menunjang pekerjaan. Daripada ponsel dan tablet, jelas laptop lebih mendukung multitasking.

Namun, harga laptop itu tidak murah. Itulah kenapa, memilih laptop harus sesuai dengan kebutuhan dan jangan sampai nantinya menyesal.

Sebagai orang Indonesia, seharusnya tidak asing lagi dengan Asus. Ini merupakan salah satu brand laptop paling populer dengan pengguna di seluruh Indonesia.

Alasan kenapa laptop Asus populer ini mungkin akan terjawab setelah memahami kelebihannya. Berikut ini penjelasannya.

Berkualitas

Produk laptop dari Asus selalu memiliki kualitas yang baik. Asus memang sangat memperhatikan kualitas dari produk mereka.

Sebenarnya, hal ini tidak mengherankan karena Asus merupakan merek IT yang sudah terkenal sejak zaman PC. Selain itu, laptop Asus juga terkenal dengan daya tahan motherboard.

Alhasil, laptop Asus masyarakat anggap kuat. Untuk yang menjadi laptop jangka panjang, Asus mungkin menjadi pilihan yang tepat.

Tangguh untuk Bermain Game

Kelebihan selanjutnya dari produk laptop ini adalah mumpuni untuk bermain game. Untuk para gamer, laptop ini jadi platform yang sangat mendukung berbagai jenis game.

Sebagian besar produk laptop Asus memiliki kartu grafis dari ATI Radeon serta Nvidia Geforce. Kartu grafis ini terkenal sangat tangguh untuk gaming.

Jadi, siapa saja yang menginginkan laptop berkualitas dan mendukung kegiatan gaming dalam waktu lama, Asus jadi pilihan paling tepat.

Mudah Ditemukan

Selanjutnya, laptop Asus sangat mudah untuk masyarakat temukan. Ada banyak toko offline hingga online yang menjual laptop dari Asus ini.

Hal itu tentu saja karena permintaan yang tinggi. Karena banyak yang mencari laptop Asus, maka banyak juga toko yang menyediakannya.

Jadi, para pengguna tidak perlu pusing memikirkan tempat membelinya. Sebab, hampir semua toko elektronik di Indonesia yang menjual laptop pasti menyediakan produk Asus.

Garansi Cukup Lama

Kelebihan lainnya dari laptop Asus adalah garansinya. Daripada brand lain, Asus memang memberikan jaminan garansi cukup lama untuk penggunanya.

Asus memanjakan para pelanggan dengan pemberian garansi ini. Bahkan, klaim garansi Asus bisa pelanggan lakukan dimana saja, termasuk di luar negeri.

Jadi, sistem dari Asus ini memang sangat memudahkan pelanggannya. Misalnya pengguna sedang berlibur ke luar negeri tetapi laptop mendadak rusak, maka pengguna bisa melakukan perbaikan di negara tersebut dengan bebas biaya.

Harga Relatif Terjangkau

Kelebihan utama yang berpengaruh untuk banyak orang adalah harganya. Laptop Asus memiliki harga cukup murah untuk kualitas mereka.

Sebenarnya, ada laptop Asus yang harganya mahal. Namun, kebanyakan laptop Asus yang orang gunakan relatif terjangkau.

Laptop Asus yang mahal umumnya memiliki spesifikasi khusus, seperti Asus ROG. Pada dasarnya, tipe produk dari Asus ini lebih terjangkau daripada brand lain dengan spesifikasi serupa atau tidak jauh berbeda.

Dengan harga jual yang beragam, tentu saja ini memberikan pembeli lebih banyak pilihan. Jadi, banyak orang yang memilih menggunakan brand ini.

Nah, itulah berbagai kelebihan laptop Asus yang menjadi alasan penjualannya tinggi di Indonesia. Untuk yang tengah mencari laptop dengan harga terjangkau tetapi berkualitas, Asus menjadi jawaban yang paling tepat.