Cara menyembunyikan jaringan WiFi dengan mudah. Saat ini kebutuhan akan internet terus meningkat. Bahkan bisa dibilang internet menjadi kebutuhan pokok masyarakat saat ini.
Salah satu cara yang banyak dilakukan yaitu dengan pasang konektivitas WiFi. Sayangnya, ada saja yang iseng dan mencuri jaringan WiFi yang mengakibat koneksinya menjadi lemot. Untuk itu, ada baiknya jika Anda tahu bagaimana agar jaringan WIFi tidak bocor kepada orang lain.
Cara Menyembunyikan Jaringan WiFi Secara Efektif
Tentunya menggunakan jaringan WiFi lebih banyak dipilih karena lebih hemat. Namun sayangnya jaringan WiFi di rumah terkadang menjadi incaran orang-orang jahil. Sehingga mencuri jaringan WiFi tanpa sepengetahuan pemiliknya. Jika terjadi hal seperti ini tentu akan merugikan. Apalagi biaya langganan WiFi tidak murah.
Untuk itu, agar konektivitas WiFi tidak dicuri Anda bisa menyembunyikannya. Berikut ini ada cara yang bisa Anda lakukan untuk menyembunyikan jaringan WiFi yaitu:
Menyembunyikan WiFi IndiHome ZTE
Ingin meningkatkan privasi dan keamanan WiFi IndiHome Anda? Menyembunyikan SSID (nama jaringan) adalah langkah awal yang mudah. Cara ini membuat jaringan Anda tidak terlihat di daftar WiFi sekitar, namun perangkat yang sudah terhubung sebelumnya tetap bisa mengaksesnya. Adapun langkah-langkah yang dapat dilakukan yaitu:
- Buka browser web di laptop, ponsel, atau perangkat lain yang terhubung ke WiFi IndiHome Anda.
- Ketik alamat IP router ZTE pada kolom URL. Biasanya alamat IP router IndiHome ZTE adalah 192.168.1.1.
- Masukkan username dan password router. Username dan password default biasanya tertera pada stiker di bagian belakang router IndiHome Anda. Jika tidak bisa menggunakan default, periksa buku panduan atau hubungi IndiHome untuk informasi lebih lanjut.
- Cari menu pengaturan WiFi. Menu ini biasanya bernama “Network”, “WLAN”, atau “Wireless”.
- Cari opsi untuk menyembunyikan SSID bertuliskan “Hide SSID”, “Broadcast SSID”, atau serupa.
- Aktifkan opsi untuk menyembunyikan SSID. Biasanya berupa checkbox yang perlu dicentang.
- Simpan perubahan. Klik tombol “Simpan”, “Apply”, atau “OK” untuk menyimpan pengaturan baru.
Dengan cara menyembunyikan jaringan WiFi dan menerapkan langkah keamanan lainnya, Anda dapat meningkatkan privasi dan keamanan jaringan WiFi IndiHome Anda.
Indihome
IndiHome adalah layanan internet dan TV kabel terintegrasi yang disediakan oleh Telkom Indonesia. Layanan ini menawarkan paket internet rumah dengan berbagai kecepatan, TV kabel dengan ratusan channel pilihan, dan telepon rumah. IndiHome tersedia di hampir seluruh wilayah Indonesia dan menjadi salah satu layanan internet rumah terpopuler di Indonesia.
Meningkatkan keamanan WiFi Indihome Anda mudah dilakukan dengan menyembunyikan SSID (nama jaringan). Orang lain takkan melihatnya, tapi Anda tetap bisa terhubung. Cara menyembunyikan jaringan WiFi Indihome yaitu:
- Login ke pengaturan router Indihome
- Pilih Network
- Setelah itu, klik SSID settings
- Pilih ‘Hide SSID’
- Klik submit dan nama WiFi Anda tidak akan lagi ditampilkan.
- Simpan pengaturan dengan cara klik tombol “Simpan”, “Apply”, atau “OK”.
Menyembunyikan WiFi Indihome Huawei
Adapun cara menyembunyikan jaringan WiFi Indihome Huawei. Cara yang dapat Anda lakukan yaitu dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini:
- Masukkan IP ke mesin pencarian Google atau peramban dengan nomor 192.168.100.1
- Setelah itu, bisa masukkan username dengan ketik “Telecomadmin” dan password “Admintelecom”. Jika tidak bisa juga menggunakan username “admin” dan password “admin”.
- Login > pilih WLAN > pilih basic configuration.
- Selanjutnya nonaktifkan bagan broadcast SSID > klik submit.
Ada 3 cara menyembunyikan jaringan WiFi di rumah. Semua menawarkan kemudahan. Sehingga jaringan WiFi tidak akan lemot karena digunakan orang lain tanpa sepengetahuan kita.